Pelatihan APPLIED APPROACH AA Mandiri di Akademi Keperawatan Garuda Putih Jambi Tahun 2017

Pelatihan APPLIED APPROACH AA Mandiri di Akademi Keperawatan Garuda Putih Jambi Tahun  2017

Peraturan Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi Nomor 44 Tahun 2015 tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi, setiap satuan pendidikan pada jalur formal dan nonformal wajib melakukan penjaminan mutu pendidikan. Dosen merupakan salah satu komponen yang sangat berperan dalam proses pembelajaran, dan secara langsung mempengaruhi peningkatan kualitas belajar mahasiswa. Oleh karena itu, sesuai dengan UU 14/2005 Pasal 1 butir 2, dosen hendaknya mampu melaksanakan tugasnya sebagai pendidik dan ilmuwan yang professional. Seorang dosen hendaknya memiliki tiga kompetensi, yaitu penguasaan bidang ilmu, ketrampilan kurikulum, ketrampilan pembelajaran dan pengembangan cara mensikapi pemahaman materi ajar. Upaya meningkatkan kompetensi professional dosen perguruan tinggi selalu menjadi pokok perhatian Direktorat Jendral Pendidikan Tinngi (DITJEN DIKTI).

Dalam rangka meningkatkan kemampuan dosen perguruan tinggi di Propinsi Jambi, melalui TIM Pelatihan dan Pengembangan Pendidikan (P3) Akademi Keperawatan Garuda Putih Jambi bekerjasama dengan Kopertis Wilayah X telah menyelenggarakan Pelatihan Program Applied Approach (AA). Dan program pelatihan ini mendapat tanggapan positif dari berbagai kalangan Pendidikan Tinggi di wilayah propinsi Jambi.

 

 

 

Dipost Oleh Super Administrator

Super Administrator. Email: info@akpergapu-jambi.ac.id. Akademi Garuda Putih Jambi. DIII Keperawatan.

Post Terkait

2 Komentar

  1. super sekalia kegiatan akper gapu sangat bermanfaat dan memberikan inspirasi ... sukses selalu untuk akper gapu

Tinggalkan Komentar